Menu

Pilihan Tempat Wisata Asik Selama di Pokhara Nepal

Dibanding Kathamndu, Kota Pokhara terasa lebih nyaman, teratur dan rapi. Tidak salah banyak turis yang memilih Pokhara sebagai tujuan wisata dibanding Kathmandu.

Udara yang sejuk serta harga-harga yang murah menjadi salah satu daya tarik disamping Tempat Wisata Di Pokhara serta beragam aktifitas yang bisa dilakukan.

Salah satu aktifitas utama yang bisa dilakukan ketika berada di Pokhara Nepal tentu menginjakkan kaki di tempat-tempat wisata yang menjadi landmark. Beberapa diantarnya antara lain :

Danau Fewa : salah satu danau yang menjadi area turisme di Pokhara. Danau hijau yang masih jernih dan sejuk. Di danau ini kita bisa bersantai atau menyewa perahu untuk sekedar berkeliling danau.

Danau Fewa
Danau fewa salah satu lokasi wisata menarik di Pokhara

Kuil Tal Barahi – Kuil kecil berlokasi di tengah danau fewa. Bisa ditempuh dengan perahu-perahu turis. Ongkos PP untuk menyebrang ke Kuil Tal Barahi Rs 120.

Di kuil ini kita bisa menyaksikan prosesi keagaamaan hindu. Banyak juga dari turis yang ikut antri untuk sekedar merasakan ritual. Biasanya setelah mengikuti ritual, secara sukarela kita memberikan donasi yang nilainya bebas.

World Peace pagoda – Kalau Kuil Tal Barahi merupakan kuil Hindu sedangkan World Peace Pagoda adalah kuil Budha. Kuil yang dibangun dari bantuan pemerintah Jepang untuk negara Nepal.

Pagoda World Peace berlokasi di Atas bukit, yang juga akan terlihat puncak menaranya dari Kuil Thal Barahi atau sekitar danau fewa. Untuk bisa mencapai kuil yang berwarna putih dan berornamen warna emas ini ada 2 cara :

(1) Bisa menyebrangi danau fewa dan mulai trekking ke atas bukit sekitar 1 jam. Melewati hutan-hutan yang masih cukup rimbun. (2) atau Kita juga bisa menggunakan jalur darat, dengan memutar danau fewa, naik kendaraan bisa ditempuh dalam waktu sekitar 20 menit.

Dari Pagoda World Peace kita bisa melihat landscape danau fewa dan kota Pokhara secara jelas. Kalau ingin mengetahui ritual budha di Pagoda ini, lebih bagus jam kunjungan kita disesuaikan dengan jam prosesi dilangsungkan.

Gorkha Museum – Musium tentara Gurkha, salah satu pasukan elit / khusus yang dimiliki nepal. Pasukan gorkha ini menurut sejarahnya berasa dari istana Gorkha yang pada saat perang dulu bergabung dengan tentara kerajaan inggiris.

Di museum ini diceritakan dengan jelas awal mula tentara Gorkha sampai dengan era sekarang dengan media Audio Visual. Dibagi dalam 3 lantai dengan masing-masing sejarahnya.

Termasuk sejarah penerjunan tentara Gorkha di Kalimantan pada saat terjadi konflik bersenjata Malaysia dan Indonesia yang pada saat itu masih dipimpin Presiden Soekarno. Cukup seru membaca sejarahnya dari perspektif tentara Gorkha.

Untuk bisa masuk museum ini turis internasional akan dikenakan harga tiket masuk Rs 200, dan untuk kamera akan dikenakan Rs 15. Di museum Gorkha ini juga disediakan berbagai cendera mata yang bisa dibeli oleh pengunjung.

Pokhara Old Bazar – kalau tempat yang satu ini tidak banyak yang bisa disaksikan. Sebenarnya tempat ini adalah jalan tua dimana bangunanan kiri dan kanan jalan adalah bangunan asli dari jaman dulu. Namun sudah tidak banyak lagi bangunan yang berdiri.

Old Bazar Building
Old bazar pokhara nepal jalan tua yang masih aktif namun sudah tidak banyak bangunan tua bersejarahnya

Sepanjang jalan yang hanya sekitar 200 meteran ini hanya berdiri 2-3 bangunan tua yang menggambarkan arsitektur nepal. Kalau mau melihat bagunan seperti ini lebih baik di Kathmandu, di sekitar Dhurbar Square juga banyak bangunan seperti ini.

Kuil Bindhya Basini : Kuil ini relatif masih lebih besar dibanding dengan Kuil Barahi. Bisa ditempuh dari sekitar danauh fewa sekita 15 menit menggunakan kendaraan. Kuil Hindu ini salah satu yang paling aktif di nepal. Tidak dikenakan tiket masuk namun pengunjung dimainta membeli seperti canang sari kalau di Bali.

Dari kuil ini kalau cuaca sedang tidak berkabut kita bisa melihat puncak Annapurna. Di Bindhya Basini terdapat beberapa kuil yang biasa digunakan ritual oleh penduduk setempat. Turis juga diijinkan kalau ingin mengikuti ritual ini.

Supaya lebih mudah mengunjungi tempat-tempat wisata di Pokhara Nepal ada baiknya menggunakan Tour 1 hari. Biasanya pihak hotel bisa mengaturkan tour ini. Kita sendiri waktu itu menggunakan tour dari Hotel ke tempat-tempat tersebut seharian hanya dikenakan biaya Rs 2500 atau sekitar Rp 300.000 untuk berdua.

Bagikan ke:

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *